You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Bupati Tenggelamkan Rumpon Di Pulau Pelangi
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

Bupati Tenggelamkan Rumpon di Pulau Pelangi

Rumpon atau rumah kerang berdiameter 5 x 2 meter dan 8 x 2 meter ditenggelamkan tim selam Suku Dinas Kelautan, Pertanian dan Ketahanan Pangan (KPKP) Kepulauan Seribu.

Kegiatan ini untuk melestarikan ekosistem laut dan terumbu karang

Aktivitas yang dilakukan di perairan Pulau Pelangi, Kelurahan Pulau Harapan, Kepulauan Seribu Utara, dipimpin langsung Bupati Kepulauan Seribu, Budi Utomo.

Lurah Pulau Harapan, Angga Saputra mengatakan, penenggelaman rumah kerang tersebut diharapkan dapat bermanfaat secara jangka panjang bagi pelestarian biota laut.

Terbengkalai, Kapal KM Laut Bersih Jadi Rumpon

"Kegiatan ini untuk melestarikan ekosistem laut dan terumbu karang, karena rumpon diyakini dapat menjadi rumah untuk berlindung dan berkembang biak bagi ikan," ujar Angga.

Dia menambahkan, rumpon bisa juga menjadi titik acuan navigasi (meeting point) bagi ikan-ikan yang bernilai ekonomis tinggi.

"Bisa juga sebagai upaya menjaga ketahanan pangan bagi generasi yang akan datang," ucap Angga.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Tiga ASN Berprestasi Pemprov DKI Terima Penghargaan dari Gubernur

    access_time07-05-2025 remove_red_eye4525 personDessy Suciati
  2. Rano Ajak PPSU dan Petugas Gulkarmat Nobar Film

    access_time08-05-2025 remove_red_eye1382 personBudhi Firmansyah Surapati
  3. Pemprov DKI-Kabupaten Karawang Perkuat Kerja Sama Pangan

    access_time06-05-2025 remove_red_eye1319 personDessy Suciati
  4. Dilantik Jadi Kadiskominfotik, Budi Awaluddin Naik Transjakarta ke Balai Kota

    access_time07-05-2025 remove_red_eye1283 personFolmer
  5. Legislator Dukung Pembangunan Rusun Rorotan

    access_time10-05-2025 remove_red_eye849 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik